KENTANG
Kentang adalah salah satu jenis bahan baku untuk membuat
berbagai macam jenis makanan dan juga menjadi bahan pangan utama untuk yang
sedang menjalankan diet. Umumnya kentang memiliki bentuk bulat, memiliki kulit
berwarna coklat, dan di dalamnya memiliki daging yang berwarna kuning. Bila
dipotong, kentang akan mengeluarkan sedikit air. Kentang yang merupakan ke
dalam jenis umbi-umbian ini memiliki jenis yang sesuai dengan kebutuhan Anda
dalam mengolah masakan. Jenis kentang yang sering digunakan untuk membuat sop
dan somay adalah kentang biasa yang memiliki ukuran bulat. Sedangkan untuk
kentang yang direbus atau untuk membuat kentang tumbuk sebaiknya menggunakan
kentang jenis granola karena kentang ini lebih empuk dari jenis lainnya. Jika
untuk kesehatan kentang merah yang memiliki warna merah sangat baik untuk
kesehatan tubuh. Untuk Anda yang menyukai kentang sebagai pelengkap, Anda dapat
menyajikan dengan kentang kecil yang memiliki ukuran seperti buah cheri.
Fungsi
Kentang sebagai salah satu sumber karbohidrat ini memiliki
kandungan gizi yang baik untuk kesehatan. Kentang memiliki manfaat sebagai
memperlancar pencernaan, menurunkan kadar kolesterol, dan melindungi dari polip
usus serta kanker karena kentang memiliki kandungan serat. Selain itu kentang
memiliki kandungan vitamin A, mineral, vitamin B kompleks, antioksidan, dan
mengandung senyawa anti kanker. Jadi, sangat baik untuk mengkonsumsi kentang
dalam takaran yang dianjurkan karena baik untuk kesehatan.
Kentang yang bagus memiliki rasa yang manis. Biasanya
kentang yang manis dapat dilihat dari warna dagingya yang kuning dan memiliki
tekstur yang empuk. Kentang dapat diolah menjadi berbagai macam olahan masakan
dari mulai ditumis, direbus, dipanggang, ataupun digoreng. Masakan kentang
paling sering ditemui adalah kentang goreng, sop, dan kentang tumbuk karena
cara memasaknya yang mudah dan cepat.
Cara Mengolah
Kentang yang tidak disimpan dengan baik akan cepat berubah
warna menjadi hitam dan busuk. Seharusnya kentang yang melalui proses
penyimpanan yang baik dapat bertahan lebih lama. Berikut cara menyimpan dan
memasak kentang yang benar:
- Saat memilih kentang, pilihlah kentang yang memiliki tekstur
yang baik, utuh, permukaan kulit yang halus dan tidak kering;
- Biasanya akan banyak “mata” atau mirip dengan bintik-bintik
pada permukaanya;
Hindari membeli kentang yang memiliki memar, berwarna hijau,
dan banyak tumbuh tunas karena banyak mengandung racun;
- Menyimpan kentang sebaiknya pada tempat yang kering, gelap,
dan udara yang sejuk. Jangan simpan kentang pada udara yang lembab karena akan
menimbulkan racun dan kentang justru berkembang;
- Sebelum dimasak, kentang harus dicuci bersih dan mengenai
seluruh permukaan;
Kentang dapat dimasak langsung beserta kulitnya karena kulitnya
mengandung serat dan vitamin. Biasanya kentang yang dimasak langsung oleh
kulitnya adalah kentang goreng dan kentang panggang;
- Untuk dijadikan olahan sop atau hidangan lainnya sebaiknya
kupas kulitnya terlebih dahulu sampai bersih lalu dapat dipotong menjadi
potongan dadu ataupun potongan julien yang memanjang.
WORTEL
Wortel adalah jenis umbi-umbian yang memiliki akar
dibawahnya. Wortel ini memiliki tiga jenis warna yaitu, oranye, ungu, dan merah
cenderung pink. Ukuran dari wortel ini adalah panjang dan memiliki akar
dibawahnya dan daun tumbuh diatasnya. Rasa yang dihasilkan dari wortel biasanya
manis sehingga banyak orang suka mengkonsumsinya langsung secara mentah setelah
dicuci bersih. Wortel ini memiliki manfaat yang cukup baik untuk kesehatan
mata. Wortel ini memiliki banyak cara untuk diolah yaitu, wortel dapat dimasak,
dijus, ataupun sebagai masker. Mengolah wortel menjadi masakan sangat mudah dan
sehat karena selain lezat juga bergizi tinggi. Cara mudah memasak wortel adalah
dengan cara merebusnya kemudian dapat dimakan langsung dengan menggunakan
cocolan mayones. Selain itu, wortel sering digunakan sebagai bahan untuk
membuat sayur sop, sayur bayam, atau cap cay.
Fungsi
Wortel sebagai sayuran yang mengandung banyak vitamin A
sehingga sangat baik untuk kesehatan mata. Selain itu, wortel juga memiliki
kandungan gizi lainnya seperti vitamin C dan sodium. Mengkonsumsi wortel setiap
hari sangat baik untuk kesehatan tubuh kita yaitu, melancarkan pencernaan,
kesehatan mata, mengontrol kolesterol, kesehatan kulit, mencegah penyakit
kanker, dan mengurangi resiko terjadinya penyakit jantung. Jika Anda menyukai
mengkonsumsi wortel yang mentah itu sangat baik untuk menjaga kesehatan mata
Anda.
Mengolah wortel menjadi makanan sangat mudah dan bervariasi.
Rasa yang diberikan dari wortel yang manis ini menjadikan masakan menjadi lebih
nikmat. Wortel dapat dimasak menjadi campuran cap cay, sayur bayam, ataupun
menjadi acar. Jika Anda suka minum jus, wortel dapat menjadi salah satu buah
yang wajib Anda minum tentunya dengan tidak mencampur gula ke dalamnya agar
tetap segar dan tidak mengandung gula yang justru tidak baik untuk kesehatan.
Cara Mengolah
Wortel yang tidak disimpan dengan baik akan membuatnya cepat
busuk. Jika Anda dapat memilih dan menyimpan dengan baik, wortel dapat bertahan
lebih lama dan Anda dapat mengolahnya. Berikut beberapa cara agar wortel yang
Anda miliki tidak cepat busuk dan cara mengolahnya:
- Setelah membeli wortel, cuci bersih wortel yang masih
terdapat kotoran yang menempel pada badan wortel;
- Potong bagian atas wortel yang terdapat daunnya. Cara ini
berguna untuk mencegah adanya daun tumbuh;
- Simpan wortel yang sudah dicuci bersih pada kantung plastik
dan ikat;
- Simpan wortel pada lemari pendingin dan di bagian rak tempat
untuk menyimpan sayur agar wortel Anda tetap terjaga kesegarannya;
- Wortel yang sudah dicuci bersih dapat diolah menjadi
berbagai macam olahan. Caranya cukup potong wortel menjadi bentuk menyerong
jika ingin memasak cap cay atau potong wortel bentuk bulat untuk digunakan
sebagai campuran sayur sop dan sayur bayam;
- Memasak wortel tidak memerlukan waktu yang lama, karena jika
terlalu lama wortel akan hancur. Sebaiknya masukkan wortel jika sayuran yang
Anda masak sudah setengah matang;
- Untuk Anda yang menyukai jus, wortel cukup dipotong-potong
kemudian diblender dan saring hasil jus wortelnya agar ampas dari wortelnya
tidak ikut terminum.
SAWI
Sawi adalah sekelompok tumbuhan dari marga Brassica yang
dimanfaatkan daun atau bunganya sebagai bahan pangan (sayuran), baik segar
maupun diolah. Sawi mencakup beberapa spesies Brassica yang kadang-kadang mirip
satu sama lain.
Di Indonesia penyebutan sawi biasanya mengacu pada sawi
hijau (Brassica rapa kelompok parachinensis, yang disebut juga sawi bakso,
caisim, atau caisin). Selain itu, terdapat pula sawi putih (Brassica rapa
kelompok pekinensis, disebut juga petsai) yang biasa dibuat sup atau diolah
menjadi asinan. Jenis lain yang kadang-kadang disebut sebagai sawi hijau adalah
sesawi sayur (untuk membedakannya dengan caisim). Kailan (Brassica oleracea
kelompok alboglabra) adalah sejenis sayuran daun lain yang agak berbeda, karena
daunnya lebih tebal dan lebih cocok menjadi bahan campuran mi goreng. Sawi
sendok (pakcoy atau bok choy) merupakan jenis sayuran daun kerabat sawi yang
mulai dikenal pula dalam dunia boga Indonesia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar